MENU
Home    Blog

Mengulik Ide Bisnis Gantungan Kunci Custom

11-02-2020 17:49

Ide bisnis bisa datang dari mana saja, bahkan seringkali muncul lewat hal-hal kecil yang dianggap sepele. Mungkin kamu pernah membaca kisah-kisah sukses mereka yang omzetnya menyentuh kisaran puluhan juta dalam setahun hanya dari berbisnis gantungan kunci, sebut saja misalnya Rizki Auliadi pria 27 tahun pemilik Evriz Souvenir and Craft.

Sedikit berbeda dari para pendahulu yang telah sukses tadi, pada ulasan kali ini kita akan mengulik ide bisnis gantungan kunci custom.

Kenapa Harus Gantungan Kunci Custom?

Yuk, langsung disimak penjelasan lengkapnya mengenai kenapa ide bisnis gantungan kunci custom harus kamu jajaki.

  1. Pangsa Pasar Luas

Hampir semua dari kita berhubungan dengan kunci setiap harinya. Kunci rumah, kunci motor, kunci lemari, kunci laci kantor, dan serenceng kunci lainnya. Agar mudah ditemukan jika terselip, biasanya aneka kunci ini diberi gantungan. Nah di sinilah potensi bisnis kita bermula.

  1. Bisa Custom Lebih Seru

Tiap individu memiliki minat dan kegemarannya sendiri-sendiri. Ada yang menyukai tokoh-tokoh kartun populer, karakter superhero, karakter favorit dari game yang sering dimainkan, dan lain-lain. Jika tokoh-tokoh tersebut dapat divisualisasikan dalam bentuk gantungan kunci yang selalu mereka bawa di kegiatan sehari-hari tentu akan sangat menyenangkan.

  1. Bebas Berkreasi

Tidak hanya berbentuk tokoh atau karakter, gantungan kunci custom bisa dibuat dalam bentuk apapun yang disukai. Makin kreatif dan variatif bentuknya akan semakin menarik.

  1. Sarana Berpromosi

Dewasa ini, media promosi kian bervariasi. Mulai dari stiker, mug, kipas-kipas lucu. Mumpung belum terlalu banyak pesaing, kamu bisa mencoba memasarkan gantungan kunci custom pada para pelaku usaha. Untuk pengusaha kuliner, mungkin tertarik membuat gantungan kunci berbentuk hidangan andalannya.

  1. Tidak Perlu Membuat Sendiri

Jangan berkecil hati jika kamu merasa tidak memiliki bakat untuk berkreasi membuat gantungan kunci sendiri. Kamu tinggal memesan bentuk yang kamu inginkan ke produsen gantungan kunci custom seperti cetakita.com. Asyiknya kamu bisa melakukan pemesanan dalam jumlah yang tidak terlalu banyak dulu sebagai pemula di bisnis ini.

  1. Bujet Terbatas Bukan Hambatan

Bujet terbatas bukan hambatan untuk memulai bisnis gantungan kunci custom. Menjadi reseller atau dropshiper bisa kamu coba, sambil menguji respons pasar.

  1. Pilihan Bahan yang Beragam

Ada beragam pilihan bahan yang dapat digunakan untuk membuat gantungan kunci custom. Mulai dari bahan plastik yang awet dan tahan air, akrilik dan karetyang dapat dikreasikan menjadi bentuk-bentuk unik, dan masih banyak lagi.

Ide bisnis gantungan kunci custom dapat dikatakan memiliki prospek yang cerah. Cetakita.com adalah partner yang tepat untuk kamu bisa segera memulai bisnis ini. Proses pemesanannya mudah, harganya sangat bersaing, dan yang pasti hasil pengerjaannya tidak akan mengecewakan karena ditunjang fasilitas produksi berteknologi tinggi. Selamat berbisnis!

Blog Terkait

|